Desember 22, 2024

Banggar Sama TAPD Menggelar Rapat Hasil Evaluasi Perda Perubahan APBD T.A 2022

2 min read

BENGKALIS,sempenanews com  – Badan Anggaran (Banggar) DPRD Kabupaten Bengkalis bersama Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) melakukan rapat kerja terkait hasil Evaluasi Peraturan Daerah Perubahan APBD T.A 2022, Selasa (18/10/2022).

Rapat kerja yang dilaksanakan pada pukul 19.30 di ruang rapat paripurna dipimpin langsung oleh Ketua DPRD H. Khairul Umam yang juga sebagai Ketua Banggar, didampingi wakil ketua II Sofyan dan seluruh anggota Banggar yang hadir.

Sementara dari TAPD dipimpin langsung oleh H. Bustami HY sebagai ketua TAPD bersama anggota TAPD yang hadir. Turut hadir sekretaris DPRD Rafiardhi Ikhsan dan jajaran.

Pada kesempatan itu, H. Khairul Umam menyampaiakan, hari ini merupakan rapat evaluasi Perda perubahan APBD T.A 2022. kita mau semua rekomendasi dan catatan ditindaklanjuti agar tidak dapat masalah dikemudian hari, maka ini menjadi perhatian buat kita semua,” terangnya.

Sementara wakil ketua II Sofyan meminta kepada TAPD agar perencanaan serta pengawasan betul – betul dilaksanakan agar semua pekerjaan dapat maksimal. dengan sisa waktu yang ada, kegiatan yang sudah disepakati agar dapat secepatnya dilakukan atau dan diselesaikan. Selain itu, terkait dengan bantuan hibah, ini harus diperhatikan dan dilihat dengan azas manfaat.

H. Bustami menjelaskan, Pemerintah setiap bulannya melakukan evaluasi, baik fisik maupun non fisik. Secara keseluruhan, setiap OPD melakukan evaluasi dan menyampaikan laporan tersebut berdasarkan realisasi anggaran.

“Harapan kita semua, apa yang telah kita alokasikan dalam rentang waktu yang ada, mudah – mudahan dapat terlaksana dengan sempurna tanpa melepaskan mutu, dan kami akan melakukan pemantauan yang lebih ketat lagi menjelang akhir tahun ini. Melalui rapat evaluasi ini juga dapat dilakukan sebagai bentuk pengawasan realisasi anggaran,” ujar H. Bustami HY.

“Segala bentuk saran dan masukan yang disampaikan oleh anggota Banggar agar dapat menjadi catatan dan ditindaklanjuti. Mudah – mudahan segala yang diharapkan dari program Pemerintah diakhir 2022 dapat terlaksana dengan baik dan maksimal,” tutup H. Khairul Umam. Penulis : AD

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *