Desember 12, 2024

Pemkab Bengkalis Laksanakan Rapat Persiapan Idul Fitri 1444 H

2 min read

BENGKALIS,sempenanews.com-Guna memantapkan persiapan pelaksanaan kegiatan perayaan Hari Raya Idul Fitri 1444 H – 2023 M di Kabupaten Bengkalis, agar berjalan lancar, tertib dan sesuai dengan harapan serta tidak menyalahi aturan, Pemerintah Kabupaten Bengkalis melaksanakan rapat persiapan penyambutan Hari Raya Idul Fitri bertempat di ruang rapat Hang Jebat Kantor Bupati Bengkalis, Sabtu (01/04/2023) malam.

Rapat persiapan pelaksanaan kegiatan Hari Raya Idul Fitri tersebut di pimpin oleh Bupati Bengkalis melalui Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Andris Wasono.

Hadir juga dalam rapat koordinasi tersebut anggota Forkopimda, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkalis H. Khaidir, Ketua MUI Kabupaten Bengkalis H. Amrizal, Plt Kabag Kesra Setda Kabupaten Bengkalis Herman Nur, Pengurus Masjid Agung Istiqomah serta Pengurus Masjid dan Mushalla lainnya.

Andris Wasono dalam arahannya, menyampaikan bahwa ketetapan 1 Syawal 1444 H tentunya kita tetap menunggu keputusan Pemerintah Republik Indonesia. Dan seperti biasanya pada malam 1 Syawal tersebut kita akan melaksanakan pawai takbir yang diikuti oleh seluruh pengurus dan jama’ah perwakilan dari masing-masing masjid maupun mushalla yang ada.

Tentunya sebelum kita melaksanakan kegiatan tersebut lanjut Andris, kita harus mempersiapkannya secara baik dan sedetail mungkin, serta membentuk panitia yang bertanggung jawab sebagai pelaksana kegiatan di lapangan.

“Pawai Takbir ini nantinya akan kita nilai dan diperlombakan, makanya kepada panitia harus segera mensosialisasikan kepada peserta lomba pawai takbir, buatkan edaran serta kriteria penilaian dan ketentuan yang harus dipatuhi oleh peserta lomba.” Ucap Andris.

Kita tentunya berharap, lanjut Andres lagi agar kegiatan religi ini nantinya dapat berjalan baik, lancar dan tertib serta tidak berdampak negatif pada situasi Kamtibmas, tidak menyalahi aturan hukum dan agama serta adat istiadat kita orang Melayu.

“Diharapkan kepada peserta, harus mengikuti ketentuan yang telah ditetapkan serta mengikuti kriteria lomba, seperti tidak dibenarkan membawa drum band, gitar serta memakai mobil hias dan sepeda motor, hanya boleh becak hias” ungkapnya.

Sebagai informasi, untuk pelaksanaan pawai takbir yang akan dimulai pada pukul 19.45 WIB, dan akan melalui rute Jln A. Yani menuju Jln Jend. Sudirman, Jln Hos Cokroaminoto dan Jln Hangtuah. Kemudian dilanjutkan dari Jln Hangtuah menuju Jln Pattimura dan kembali ke Jln Jend. Sudirman serta finish di Jln A. Yani.

Andris juga mengingatkan Bagian Kesra Setda dan panitia serta pengurus Masjid Agung Istiqomah untuk memantapkan serta mempersiapkan pelaksanaan Shalat Idul Fitri nantinya.

“Bukan hanya pawai takbir, kami juga minta agar pelaksanaan shalat Idul Fitri juga dimatangkan, jika pelaksanaannya dilapangan agar benar-benar dipersiapkan, begitu juga penetapan siapa petugasnya baik khatib, imam, muazzin dan petugas lainnya.” Ingat Andris.

Jika perlu lanjut mantan Kabag Tapem Setda Bengkalis tersebut itu lagi, Khatib kita minta membuat konsep khutbah yang nantinya bisa kita sebarkan untuk masjid atau mushalla yang melaksanakan shalat idul fitri diseluruh desa maupun kelurahan dalam wilayah Kabupaten Bengkalis.Penulis : inf

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *